Friday, May 9, 2008

Pengecekan arus listrik pada compressor ac split


Pengecekan arus listrik/amper pada compressor dilakukan saat ac split beroperasi atau saat pengisian freon, menggunakan sebuah alat yaitu tang amper atau clamp multimeter.

tang amper dapat berfungsi sebagai multitester.
bila arus listrik atau amper melebihi ambang batas akan mengakibatkan compressor overload.
overload berfungsi memutuskan aliran listrik bila suhu pada compressor melebihi dari 150 derajat celcius.

cara mengunakan tang amper sangatlah mudah, seperti yang anda lihat pada gambar disamping kiri.

pertama-tama bila ingin mengecek arus listrik/amper sebuah compressor adalah buka tutup power supply pada outdoor unit lalu rengangkan kabel power supply dari indoor unit agar ujung jepitan pada tang amper dapat masuk pada salah satu kabel power supply lalu posisikan knop pada ukuran arus listrik atau amper pada skala 10 amper atau pada skala 20 amper.


nilai arus listrik/amper (current) dapat anda lihat pada tabel disisi kanan indoor unit.
untuk mendapatkan berapa watt ac split anda, tinggal kalikan saja dengan tegangan listrik negara kita yaitu 220 Volt.
contoh : arus listrik yang kita ukur pada outdoor unit adalah 3.2 amper berarti 3.2 A X 220 Volt = 704 watt daya listrik yang dibutuhkan.

Kindly Bookmark this Post using your favorite Bookmarking service:
Technorati Digg This Stumble Stumble Facebook Twitter

41 komentar:

SMAKBO on August 6, 2008 at 3:05 PM said...

Pingin dong belajar AC,,, buat nambah ilmu... Om kalau langsung pada permasalahan dan penyelesaiaan itu mungkin lebih okeh lagi tuch...

Anonymous said...

mas, dalam kompresor ac ada brapa klep/valve-nya?

James Priyono on March 25, 2011 at 3:49 AM said...

Ada 2 buah, satu klep tekan dan satunya lagi klep hisap.

Jimmy said...

Salam mas james priyono, kenapa kompressor ac bisa contact body alias nyetrum, apa penyebabnya? thanks.

James Priyono on May 21, 2011 at 3:25 PM said...

Untuk sdr Jimmy.
Kompresor mengalami kontak body karena pelapis kawat gulungan motornya terkelupas atau bisa juga karena gulungan motor kompresor terbakar.

Jimmy said...

apa yg harus dilakukan agar kompressor tidak contact body alias nyetrum lg? soalnya bahaya mas kalau terpegang anak-anak.

James Priyono on May 23, 2011 at 1:43 AM said...

Untuk sdr Jimmy.
Bila kompresor kontak body solusinya harus diganti dengan yang baru.
bila ac yg anda gunakan sekarang normal dinginnya tetapi ada kontak body, coba anda cabut power ac lalu ambil kabel rambut sekitar 1 meter.
lalu ujung dari kabel anda ikatkan pada baut di outdoor lalu kencangkan kembali baut agar kabel tergencet oleh baut.
lalu jung satunya anda pasangkan pada paku beton yg sudah tertanam didinding tembok.
setelah selesai pemasangan kabel, coba anda tes dengan testpen.
bila setrum hilang berarti itu hanya induksi.
tapi bila setrum masih ada, berarti anda harus mengganti kompresor dengan yang baru.

Jimmy said...

mas, kabel rambut itu kabel listrik yang berserabut? kalau setrum sudah hilang, kabel tersebut tetap dipasang atau dilepas saja mas?

James Priyono on May 25, 2011 at 9:29 PM said...

ya, kabel yg berserabut.
bila setrun hilang setelah pemasangan kabel ground, berarti itu hanya induksi.
tetap pasang kabel tersebut untuk membuang induksi listrik.

Jimmy said...

Mas james, induksi itu apa ya mas?

James Priyono on May 30, 2011 at 12:29 AM said...

Istilah konkret nya dalam kelistrikan saya kurang paham, cuma saya menyebutnya dengan induksi.
bila ada arus lemah pada body alat elektronika, itu disebabkan karena tidak terpasangnya arde atau ground pada isntalasi listriknya.

Jimmy said...

Terima kasih mas james infonya.

Jimmy said...

Mas, tegangan listrik di rumah saya pada malam hari cuma 180volt, bisa merusak AC/kulkas gak itu mas? apa yg harus saya lakukan? pasang stabilizer atau panggil petugas PLN?

James Priyono on June 1, 2011 at 8:32 PM said...

untuk perumahan yg listriknya pada mlm hari mengalami penurunan tegangan, sebaiknya membeli ac jenis low voltage yg msh dapat beroperasi pada tegangan 175 volt.
tapi bila sudah terlanjur membeli ac yg bukan low voltage sebaiknya menggunakan stabilzer untuk menormalkan kembali tegangan listrik yg turun.

Jimmy said...

Tegangan yg turun pada malam hari disebabkan oleh apa Pak?

James Priyono on June 6, 2011 at 8:04 PM said...

Tegangan yang turun pada malam hari disebabkan karena pemakaian yg berlebihan, biasanya disekitar perumahan terdapat pabrik atau home industri yg menggunakan daya listrik yang sangat besar.

Jimmy said...

Mas james kalau tegangan cuma 180volt , maka Ampere kompresor AC yg 1PK masih tetap normal(3,5 - 4ampere) atau ampere ikut turun juga sesuai penurunan tegangan?

James Priyono on June 8, 2011 at 6:10 PM said...

Untuk mengoperasikan kompresor berlabel supply tegangan 220 volt - 240 volt dibutuhkan tegangan 220 volt - 240 volt, bila tegangan yg masuk hanya 180 volt maka daya yg dibutuhkan semakin besar sehingga kelebihan beban tersebut membuat gulungan kompresor menjadi panas dan overload akan memutus arus ke kompresor.
arus pada kompresor tetap normal, cuma penurunan tegangan yg membuat gulungan motor kompresor menjadi panas.

Anonymous said...

mas james. d kantor kami menggunakan ac split duct,ketika dinyalakan cb pada panel langsung trip,tapi apabila kabel power pada kompresor kami lepas maka cb tidak trip,apakah berarti kompresornya yang rusak mas?? kami sudah melakukan troubleshooting untuk jalur instalasinya,hasilnya normal. ac tsb jarang sekali digunakan. terima kasih mas.

Jimmy said...

Mas kalau unit indoor dan outdoor sangat kotor sekali, maka amperenya akan naik sampai berapa mas?

James Priyono on June 14, 2011 at 9:45 AM said...

coba anda check apa ada phase yg hilang, bila phase listriknya normal berarti kerusakan pada kompresor atau bisa juga ada korsleting di outdoor unit.
coba anda check terlebih dahulu komponen dan kabel-kabelnya dibagian outdoor.
Untuk Mas Jimmy, tergantung kotornya kisi-kisi kondensor outdoor unitnya.

Anonymous said...

Salam kenal Pak...

Bila klep bocor, ampere akan naik, tetap, atau turun?

Terima kasih.

James Priyono on June 28, 2011 at 12:44 PM said...

Tergantung klep hisap atau klep tekan, bila klep hisap yg jebol ampere akan normal tapi bila klep tekan, amper akan rendah karena tidak ada gaya penekanan refigerant.

Anonymous said...

Bagaimana cara membedakan klep isap atau klep tekan yg bocor Pak?

James Priyono on July 4, 2011 at 10:11 PM said...

bila klep tekan bocor, sewaktu ac beroperasi di manifold tidak ada menunjukan tekanan.
bila klep hisap yg bocor, ada tekanan tetapi daya hisap tidak ada.

Anonymous said...

Pak James, kalau tegangan listrik di rumah pada waktu malam hari hanya sekitar 180volt, bisa menyebabkan AC tidak dingin?

Terima kasih.

James Priyono on July 11, 2011 at 12:59 PM said...

Bila supply tegangan yg diharuskan 220 Volt pada kompresornya, maka ac tidak akan dingin karena kompresor akan mengalami overload.

Anonymous said...

Kalau begitu solusinya bagaimana Pak? Pasang 1 stabilizer khusus utk AC? atau ada solusi lainnya? Terima kasih.

James Priyono on July 12, 2011 at 4:15 PM said...

Bila anda sudah terlanjur membeli ac yg bukan low voltage, solusinya adalah menggunakan stabilizer.
dipasaran ada ac low voltage yg dapat beroperasi pada tegangan 180 volt.

Anonymous said...

Merk stabilizer yg bagus apa Pak mungkin anda bisa merekomendasikan? Beli yg berapa watt Pak? Terima kasih.

James Priyono on July 13, 2011 at 4:07 PM said...

Banyak orang bilang stabilizer yg bagus adalah merk Matsunaga, tapi itu terserah dengan pilihan anda.
beli stabilizer nya harus sama dengan daya listrik dirumah anda.
tapi jika hanya untuk pemakaian ac saja, beli dengan amper diatas ac anda tersebut.

Anonymous said...

Mas, kenapa kalau AC kotor ampere bisa naik? sebabnya apa mas?

James Priyono on July 26, 2011 at 7:33 PM said...

Dingin yg tidak terbuang pada evaporator dan panas yg tidak terbuang pada condenser membuat tekanan freon menjadi tinggi sehingga kerja kompresor menjadi berat.

Anonymous said...

Bang, perbedaan kompresor low voltage dengan yg tidak low voltage terletak dimananya? gulungannya? thx

James Priyono on September 23, 2011 at 11:12 AM said...

Betul sekali, perbedaannya pada gulungan motornya.

hauias on June 26, 2012 at 1:07 PM said...

Mas, untuk penyimpanan kompresor ac (outdoor) di dalam gudang, apakah boleh terbalik posisinya? Karena banyak yang bilang, kalo spt itu, olinya akan masuk ke saluran freon.

James Priyono on June 26, 2012 at 6:36 PM said...

Pemasangan Outdoor tidak boleh dibalik, sebab olie kompresor akan keluar dari ruang mekanik kompresor.
bila dibalik posisinya, akan cepat merusak mekanik kompresor.

hauias on June 26, 2012 at 8:58 PM said...

Maaf mas, yg saya tanyakan bukan masalah pemasangan nya. Tapi masalah penyimpanan outdoor. Skrg ini, outdoor nya tdk dipakai, dimasukan ke dalam dus, dan disimpan di gudang. Tapi ternyata baru ketahuan posisinya di dalam dus, outdoor tsb terbalik. Posisi kakinya menghadap keatas. Apakah betul olinya akan msk ke jalur freon?

James Priyono on June 29, 2012 at 12:35 AM said...

Maaf, saya kira anda menempatkan outdoor didalam gudang.
tidak masalah yg penting sebelum dipasang, posisikan outdoor secara benar beberapa jam, agar olie kompresor kembali masuk kedalam kompresor.

Unknown on March 7, 2013 at 12:09 AM said...

mas mau tanya...mengenai ac split panasonic saya 3/4 pk..kan daya nya 590 watt..ketika ac sudah mencapai suhu yang di inginkan kan outdornya otomatis mati,,lalu nanti hidup lagi ketika suhu normal lagi..nah apakah mati hidup itu malah memperboros tagihan listrik ato gimana mas ?

James Priyono on March 14, 2013 at 12:53 AM said...

untuk saudara jessie.
Memang cukup sedikit memboroskan listrik bila setting suhu diposisi tingi, karena gerak putar motor pertama pada kompresor memerlukan daya listrik yg besar selama beberapa detik saja.

 

| Bengkel ac dan kulkas © 2014. All Rights Reserved | Template Style by My Blogger Tricks .com | Design by Brian Gardner | Back To Top |